Wasekjen PP GP Ansor Daftar Cawabup Sumenep Lewat PKB – Jejak

logo

Wasekjen PP GP Ansor Daftar Cawabup Sumenep Lewat PKB

Jumat, 15 November 2019 - 16:54 WIB

5 tahun yang lalu

Nurfaizin MA (tiga dari kiri) saat menyerahkan berkas bacawabup ke Sekretaris LPP DPC PKB Sumenep Rasidi, Jumat 15 November 2019 (Foto/Ahmad Ainol Horri)

JEJAK.CO-Nur Faizin MA resmi daftar sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Sumenep ke DPC PKB setempat, Jumat (15/11). Ditemani ratusan pemuda, pria asal Jadung Kecamatan Dungkek itu tiba jam 15.00 WIB.

Kedatangan pria yang akrab dipanggil Jen ini diterima oleh pengurus teras DPC PKB Kabupaten Sumenep. 

Jen menegaskan bawah dirinya memberanikan diri mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati pada Pilkada serentak yang digelar pada September 2020 karena merasa terpanggil mewakili kalangan santri dan kaum muda di ujung timur Pulau Madura.

Pria berusia 31 tahun itu memang kader PKB. Saat ini menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal PP GP Ansor. Jen juga pernah ikut dalam kontestasi pemilihan Caleg DPRD Provinsi Jawa Timur April lalu. Meski tidak berhasil, ia tetap tidak putus asa untuk merawat optimisme generasi muda. 

“Dalam politik boleh mati berkali-kali, dan saya ingin memastikan nyali anak-anak muda harus tetap terawat penuh optimisme,” ujar Jen.

Sebagai santri dan putra seorang Kiai, KH. Roji Fawaid Baidlawi yang saat ini menjabat sebagai Rais Syuriah MWCNU Dungkek,

Alasan Jen mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati karena dirinya sebagai santri menghormati senior-senior yang mempunyai keinginan serupa, utamanya di internal DPC PKB Sumenep. 

Jen menambakan dalam langkah politiknya ia hanya ingin maju dari PKB, tidak ke partai lain.

Sekretaris LPP DPC PKB Sumenep Rasidi yang menerima berkas Jen mengatakan, Nur Faizin sebagai kader PKB tulen yang baru pertama mengembalikan formulir Bacwabub.

“Kader PKB tulen. Cawabub kader PKB yang pertama mengembalikan formulir. Langkah Nur Faizin pada siang ini memiliki arti bahwa beliau berarti betul-betul serius,” terang Rasidi.

Penulis : Ahmad Ainol Horri


Baca Lainnya