JEJAK.CO, Pamekasan – Pelaksanaan Mosabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke XXIX tingkat Jawa Timur di Pamekasan akan dilaksanakan dengan protokol kesehatan (proses) secara ketat.
Untuk memastikan hal itu, Pemkab melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) setempat siapkan 75 QR code untuk menyukseskan kegiatan akbar tingkat provinsi tersebut.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pamekasan Ir. Muhammad mengatakan bahwa pihaknya telah mengajukan permohonan 75 QR Code terhadap Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI. Alhasil semua pengajuan diterima sebab, pelaksanaan MTQ di Pamekasan berada ditengah pandemi Civid-19.
“Alhamdulillah berkat MTQ, 75 pengajuan dipenuhi dengan rincian 60 untuk OPD dan 15 untuk vanue,” katanya.
Menurutnya para kafilah dari 38 kota/kabupaten di Jawa Timur yang datang ke Pemekasan untuk mengikuti MTQ harus sudah divaksin. Pihaknya juga sudah menyiapkan petugas dari Dinas Kesehatan, BPBD, dan Satpol PP, untuk menjaga 12 lokasi dan memastikan para kafilah mematuhi prokes secara baik.
Kegiatan MTQ tersebut akan diikuti oleh sebanyak 1.303 peserta. Kegiatan bergensi ini dilaksanakan di 12 lokasi (venue), di antaranya masjid dan aula utama Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura, aula Universitas Madura (Unira), Gedung Pemuda, aula SMKN 3 Pamekasan, aula SMKN 2 Pamekasan, aula SMAN 1 Pamekasan, Pendopo Budaya Wakil Bupati, aula Balai Redjo, aula Kantor Kemenag Pamekasan, Masjid Jami’ Assyuhada Pamekasan, dan aula PCNU Pamekasan.
Penulis : Fahrurrosyi
Editor : Ahmad Ainol Horri