Jejak.co – Memasuki Bulan Maulid, masyarakat Desa Lapa Laok banyak yang memperingati Bulan Kelahiran Nabi Muhammad tersebut, baik secara individu maupun secara kelompok, seperti Jamaah Shalawat Nariyah, mereka mengadakan Maulid Nabi Muhammad di Gedung Balai Kemasyarakatan Desa Lapa Laok, Sabtu Malam, 14 September 2024.
Meskipun pembangunan Gedung Balai Kemasyarakatan Desa Lapa Laok belum selesai 100%, mereka tetap antusias untuk mengadakan Maulid Nabi di tempat tersebut, karena Gedung Balai Kemasyarakatan dibangun untuk masyarakat Desa Lapa Laok.
Kepala Desa Lapa Laok, Imam Ghazali, menuturkan Gedung Balai Kemasyarakatan dibangun untuk masyarakat Desa Lapa Laok secara keseluruhan, “Kami akan senang hati ketika nantinya ada kegiatan-kegiatan warga, kegiatan keagaman dan lain sebagainya yang ditempatkan di Balai Kemasyarakatan ini, seperti Jamah Shalawat Nariyah ini yang menempati Balai Kemasyarakatan ini pertama kali, meskipun bangunannya belum selesai 100%”, tuturnya saat ditemui di kantornya.
Sementara itu, Tokoh Pemuda Desa Lapa Laok, Muhammad Dhofir, menyambut baik inisiatif Pemerintah Desa Lapa Laok yang membangun Gedung Balai Kemasyarakatan Desa Lapa Laok, sehingga kegiatan-kegiatan ormas yang ada di Desa Lapa Laok bisa ditempatkan di balai tersebut, “acara-acara kepemudaan di Lapa Laok nantinya bisa di tempatkan di sini, seperti kajian kitab, Bahtsul Masail dan sebagainya bisa ditampung di sini, karena tempatnya cukup strategis”, ungkapnya.
Mohammad Vawaid, advokat muda asal Desa Lapa Laok berharap Gedung Balai Kemasyarakatan ini dijadikan sarana Pemerintah Desa Lapa Laok untuk semakin mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat, “kami harap dengan adanya balai ini, pemdes Lapa Laok semakin semangat untuk melayani semua warga Desa Lapa Laok tanpa terkecuali” harapnya.