Di Luar Dugaan, Warga Masalembu Ramai-ramai Bantu Perbaikan Kantor Koramil – Jejak

logo

Di Luar Dugaan, Warga Masalembu Ramai-ramai Bantu Perbaikan Kantor Koramil

Senin, 8 Mei 2023 - 01:04 WIB

2 tahun yang lalu

Warga Pulau Masalembu ramai-ramai bantu perbaikan lantai Koramil (Foto/Jejak.co)

JEJAK.CO, Sumenep – Warga ramai-ramai bantu perbaikan kantor Komando Distrik Militer atau Koramil 0827/22 Masalembu, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Ahad (7/5/2023).

Gotong royong yang dilakukan warga Pulau Masalembu itu di luar dugaan. Pasalnya, perbaikan lantai kantor Koramil Masalembu tidak terencana sebelumnya.

Warga langsung antusias bantu markas TNI di pulau terjauh di Sumenep itu hanya lantaran Komandan Rayon Militer atau Danramil 0827/22 Masalembu Lettu Kav Suparman cerita kondisi lantai kantornya yang pakai ubin.

“Saya tugas di Masalembu kurang lebih satu bulan. Sampai di sini, saya ngobrol-ngobrol, cerita tentang keadaan Koramil, ternyata banyak warga yang mau bantu, nanti kita bantu ramai-ramai pak,” ucapnya menirukan apa yang disampaikan warga.

Suparman mengaku sangat terkesan dengan semangat gotong royong dan kekompakan yang dimiliki warga Masalembu. Sebab, mereka tidak hanya kompak bantu tenaga tapi juga menyumbang bahan, seperti keramik dan semen untuk perbaikan lantai Koramil Masalembu yang semula pakai ubin.

“Semangat gotong royong warga Pulau Masalembu luar biasa. Ada yang nyumbang semen, ada yang nyumbang keramik, pekerjaannya juga dibantu sama warga,” tuturnya melalui saluran telepon.

Bahkan, lanjutnya, warga bergantian bantu pemasangan keramik. Mayoritas warga yang berjibaku membantu adalah warga Desa Masalima, ada pula dari desa sebelah, yakni masyarakat Desa Sukajeruk.

“Mereka yang bantu bergantian, ada orang yang lewat depan Koramil langsung bantu, ada yang angkat semen, dan semacamnya,” ujarnya.

Suparman mengaku, apa yang dilakukan warga Pulau Masalembu di luar dugaan saya tidak mengira seperti ini. Semua itu menunjukkan bahwa semangat gotong royong di Masalembu masih kuat.

“Saya tidak menduga bakalan seperti ini, ternyata warga Masalembu sangat antusias kalau ada kerjaan di Koramil,” imbuhnya.

Sebagai komandan yang baru ditugaskan di Masalembu, Suparman mengucapkan terima kasih kepada semua warga yang telah membantu pelaksanaan rehab lantai Koramil.

Penulis | Ahmad Ainol Horri


Baca Lainnya