JEJAK.CO – Menemukan pemimpin yang ideal di zaman ini tidaklah mudah. Saking sulitnya, bahkan lebih mudah menemukan mutiara di tengah laut dibandingkan dengan mencari pemimpin yang Ideal.
Sulitnya mencari pemimpin harus menjadi renungan bersama, terutama menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak termasuk Kabupaten Sumenep.
Kesempatan rakyat memilih calon pemimpin pada Pilkada Sumenep yang akan dihelat 23 September 2020 harus benar-benar dimanfaatkan dengan bijak agar pemimpin selanjutnya sesuai dengan harapan rakyat.
“Ada beberapa hal penting yang mesti diperhatikan, selain berupaya untuk menjalankan demokrasi secara damai dan hikmat, tentu mencari sosok pemimpin adalah keharusan yang lain,” kata Muhammad Ridwan.
Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mengatakan, Sumenep dengan kekayaan alamnya yang sangat melimpah tidak sebanding dengan kondisi ekonomi masyarakatnya. Maka sudah barang tentu mencari dan menemukan figur ideal agar realisasi kesejahteraan yang berpihak kepada rakyat Sumenep betul-betul nyata adanya.
Meskipun diakuinya, tidak mudah menemukan pemimpin ideal zaman ini. Tapi masyarakat Sumenep tetap harus berusaha menemukan yang terbaik dari kandidat yang ada.
Ia berpandangan, pemimpin yang ideal harus memiliki strategi dan karakter dalam mempersiapkan diri menghadapi revolusi industri 4.0. Sumenep membutuhkan strategi pemenuhan kebutuhan masyarakat di segala sektor.
“Sekaligus karakter untuk menghindari kondisi lumrah di tampuk kekuasaan zaman ini, yaitu Kolusi, Korupsi dan Nepotisme (KKN),” ujarnya.
“Mencari pemimpin yang punya komitmen terutama terhadap praktik koruptif memang sangat susah di zaman ini. Karena itu, hal ini menjadi PR kita bersama terutama generasi milenial,” pungkasnya.
Penulis : Rifki Z
Editor : Haryono