JEJAK.CO – Taman kota Arek Lancor Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur bakal direnovasi tahun ini.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pamekasan Amin Jabir menjelaskan bahwa di sisi timur bagian utara Arek Lancor itu bakal direnovasi. Selama ini di sisi timur bagian utara Arek Lancor hanya ditanami pepohonan tanpa ada spot khusus sehingga bagian itu terkesan mati karena jarang ditemui masyarakat bersantai di tempat itu.
“Pas di depan rumah dinas (Rumdis, red) Sekda itu akan kami ubah, nanti akan ada spot khusus anak-anak,” terangnya, (19/1/2020).
Anggaran yang digelontorkan pemerintah untuk pembangunan taman kota itu cukup fantastis. Kata Jabir, rencana awal untuk merevitalisasi taman tersebut berkisar Rp 25 milliar. Namun, anggaran itu dinilai terlalu besar sehingga perlu dilakukan secara bertahap.
“Sebenarnya rencana awal untuk merevitalisasi Arek Lancor itu butuh anggaran berkisar Rp 25 milliar, tapi anggaran kita terbatas. Tahun ini anggaran yang ada hanya berkisar Rp 2 miliar saja,” imbuhnya.
Penulis : Fahrurrosyi
Editor : Haryono