Semakin Cantik, Nama TB menjadi Taman Potre Koneng – Jejak

logo

Semakin Cantik, Nama TB menjadi Taman Potre Koneng

Minggu, 18 November 2018 - 04:18 WIB

6 tahun yang lalu

Bupati Sumenep A Busyro Karim (tengah) meresmikan Taman Bunga menjadi Taman Potre Koneng, Jumat (17/11/2018)

Jejak.co, Sumenep- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, mengubah nama Taman Bungan atau yang biasa disebut TB menjadi Taman Potre Koneng.

Perubahan itu terjadi seiring dengan diresmikannya Potre Koneng, Jumat (17/11/2018) malam. Peresmian tersebut ditandai penandatanganan prasasti dan penekanan tombol sirene oleh Bupati Sumenep A Busyro Karim bersama Wakil Bupati Achmad Fauzi, didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep, Edy Rasiyadi, Kepala Dinas PRKP dan Cipta Karya setempat, Bambang Irianto serta Wakapolres Sumenep, Kompol Sutarno.

Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi memhatakan, perubahan nama TB menjadi Potre Koneng sebagai upaya Pemkab Sumenep menata kota.

Melalui Dinas PU PRKP dan Cipta Karya Sumenep, pemerintah akan berusaha menciptakan Kota Sumenep yang aman, nyaman dan bersih untuk dinikmati semua masyarakat yang datang ke Kota Sumekar.

Kini Taman Potre Koneng didesain sedemikian rupa. Dinas PU PRKP dan Cipta Karya Sumenep mengembalikan desain Taman Potre Koneng seperti tempo dulu. Dari arah Pendopo menuju Masjid Jamik tak lagi dihalangi bangun di tengah TB atau sekarang Taman Potre Koneng.

“Area Taman Bunga, dulunya banyak pedagang kaki lima (PKL), tapi sekarang tidak lagi. TB saat ini sudah bersih sehingga bisa dinikmati masyarakat, baik untuk berolahraga pagi dan sore. Kemudian setiap hari Minggu pagi ada hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau Car Free Day,” ungkapnya. (yon)


Baca Lainnya