Ke Bappeda, Bupati Baddrut Sampaikan Tiga Poin Penting Arah Pembangunan – Jejak

logo

Ke Bappeda, Bupati Baddrut Sampaikan Tiga Poin Penting Arah Pembangunan

Senin, 7 Februari 2022 - 20:36 WIB

3 tahun yang lalu

JEJAK.CO, Pamekasan – Bupati Pamekasan berkunjung ke kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Pamekasan di Jalan Balaikambang, Senin (7/2/2022).

Dalam kunjungan yang rutin dilakukan sejak Januari 2022, bupati konsisten menyampaikan tiga hal terkait pola pemerintahan di kabupaten bertajuk gerbang salam ini. Pada kunjungan kali ini ia ditemani Sekretaris Daerah Totok Hartono dan juga asistennya.

“Di kesempatan yang sama dan di tempat yang berbeda ada tiga hal point utama yang juga akan saya sampaikan di sini,” terangnya.

Poin pertama yang disampaikan orang nomor satu di Kabupaten Pamekasan mengenai kekompakan dalam bingkai organisasi perangkat daerah (OPD). Menurutnya, kompak dan solid menjadi modal kerja luar biasa, dan menentukan kesamaan arah kerja.

Kemudian, point kedua di hadapan para ASN ia menyampaikan tentang kepatuhan terhadap pimpinan. Dalam beberapa kesempatan ia sering mengatakan bahwa ketidakpatuhan terhadap pimpinan merupakan penghianatan.

Kemudian yang terakhir kontrak kerja, dan ini menjadi tujuan yang paling utama dalam kunjungan yang belakangan dilakukan oleh bupati. Kontrak kerja ini bertujuan untuk mempercepat capaian program yang direncanakan termasuk didalamnya program prioritas.

Isi dalam kontrak kerja tersebut dijelaskan singkat oleh bupati, salah satunya program dan target realisasinya. Kemudian yang terkahir tentang konsekuensi jika tidak bisa merealisasikan program sesuai rencana.

“Kemudian di bagian yang terakhir jika tidak sanggup melaksanakan ini, maka saya akan siap menjadi staf biasa,” terangnya.

Penulis : Fahrurrosyi
Editor : Ahmad Ainol Horri


Baca Lainnya