Jelang Tarawih, Pom Mini Milik Anggota Dewan Terbakar – Jejak

logo

Jelang Tarawih, Pom Mini Milik Anggota Dewan Terbakar

Kamis, 16 Mei 2019 - 21:32 WIB

5 tahun yang lalu

Pom mini di Desa/Kecamatan Saronggi, Sumenep, Madura terbakar menjelang salat Tarawih. Pom mini ini diketahui milik anggota DPRD Kota Sumenep

Jejak.co-Pom mini yang berlokasi di Dusun Bunmalang, Desa/Kecamatan Saronggi Kabupaten Sumenep, Jawa Timur terbakar, Kamis (16/5/2019). Peristiwa ini terjadi menjelang salat Tarawih sekitar pukul 18.25 WIB.

Kejadian ini mengakibatkan warga sekitar panik. Kebakaran pom mini yang diketahui milik H Ruqi Abdillah, salah satu anggota DPRD Sumenep ini menyebabkan toko yang berada disampingnya ikut terbakar.

Warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun api terus membesar karena berisi Bahan Bakar Minyak (BBM) hingga merembet ke toko yang berada di sampingnya.

“Saya tidak tahu pasti penyebabnya, cuma ada suara ledakan keras dan kobaran api di pom mini itu,” kata salah satu warga yang ada di lokasi, Sahrawi, Kamis (16/5/2019).

Si jago merah baru bisa dipadamkan setelah mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi dan dibantu warga.”Kejadiannya sekitar pukul 18:25 WIB, setelah kami sampai di TKP, dengan bantuan satu unit damkar akhirnya bisa dipadamkan sekitar 19.00 WIB,” terang Kapolsek Saronggi, Iptu Moch Rachmatullah.

Tidak ada laporan korban jiwa atas peristiwa tersebut. Untuk mengetahui penyebab kebakaran, polisi masih menyelidikinya. “Alhamdulillah sudah aman terkendali, arus lalu lintas juga sudah terurai, aman terkendali. Kita juga sudah pasang police line,” pungkasnya. (yon)

Berikut video amatir kebakaran pom mini di Saronggi


Baca Lainnya